Breaking News
Loading...
Selasa, 06 April 2010

CARA PASANG BANNER DI BLOG


Banner yang terpasang pada sebuah blog biasanya digunakan untuk mempromosikan link url sebuah situs web atau blog. Jika anda pernah mengikuti salah satu bisnis online di internet, anda pasti akan diberikan banner berupa kode HTML. Kode HTML ini nanti anda pasang ke dalam blog anda dengan cara copy paste dan wow…anda akan melihat hasilnya berupa gambar atau banner yang dimaksud..
Lalu bagaimana cara memasangnya di blog kita? silahkan ikuti petunjuk berikut ini :
• Login terlebih dulu ke Blogger
• Pilih "Layout" atau "tata letak'
• Klik Elemen Halaman
• lalu klik "Add Gadget" atau "Tambah Gadget", bisa di sidebar, header atau bagian bawah template.

• Setelah itu cari dan klik "HTML/Javascript'

• Dan anda akan masuk di kolom edit Gadget, selanjutnya :
• Dikolom atas yang agak kecil : masukkan judul/nama gadget anda
• Di kolom bawah, Copy paste kode HTML anda ke dalamnya
• Klik "Save" atau "Simpan"
• Letak gadget baru ini bisa anda ubah di bawah atau di atas atau di manapun terserah anda dengan men-drag gadget itu dan meletakkannya ditempat yang anda inginkan.
• Klik lagi simpan atau " Save"
• Selesai
Untuk meletakkan gadget atau banner dengan kode HTML di kotak postingan, caranya sbb :
• Masuk ke kotak postingan
• Lalu pilih tab "HTML" yang tabnya di pojok atas kotak postingan
• Copi paste kode banner itu
• Selesai.
Oke semoga bermanfaat.

0 komentar:

Copyright © 2014 Saofi All Right Reserved