Breaking News
Loading...
Minggu, 04 April 2010

CARA MEMBUAT LINK

Kalau kita ketemu dengan kenalan baru, biasanya kita saling tukar kartu nama atau nomor handphone. Begitu juga di kalangan para blogger, untuk mendatangkan banyak pengunjung ke blognya, maka dia harus memasang link blog lain secara gratis di blognya, begitu juga sebaliknya. Nah, dalam dunia blogger cara ini dinamakan dengan Pertukaran Link atau Link Exchange.
Jika anda pengguna New Blogger, maka cara membuatnya adalah :
1. Login dulu di blogger.com
2. Klik menu Layout
3. Klik Page Elements
4. Klik Add a Page Element
5. Klik ADD TO BLOG pada menu Link List
6. Tulis Judul link pada pada isian di sebelah form Title, isi terserah anda.
7. Isi nomor link yang ingin anda tunjukan di blog anda pada form Number of Links to show in list, jika anda ingin membatasi jumlah link yang akan di tampilkan, jika anda tidak mau membatasi silahkan di kosongkan saja.
8. Pada form Sorting, silahkan anda pilih sort Alphabetically bila ingin link anda di urutkan berdasarkan huruf alphabet (mulai dari A-Z), atau pilih sort revers Alphabetically apabila anda menginginkan Link yang anda buat di urutkan secara terbalik (mulai dari Z-A). Bila anda tidak menginginkan keduanya, yakni Link yang tampil sesuai dengan yang anda buat, silahkan pilih Don’t Sort
9. Tulis alamat URL yang akan di Link pada form New Site URL. Contoh : http;//saofi.blogspot.com
10. Tulis nama atau tulisan yang ingin muncul pada link yang anda buat pada form New site Name. contoh : Tips dan Trik Blog.
11. Klik Add Link, jika link yang anda buat lebih dari satu. Silahkan isi semua form sesuai dengan langkah di atas.
12. Klik SAVE CHANGES bila sudah selesai
13. Bila anda ingin menempatkan Link yang anda buat tadi, silahkan arahkan mouse anda ke kotak link yang baru anda buat, lalu tekan mouse sambil di tahan pindahkan ke tempat yang anda inginkan ( di drag & drop ) .
14. Klik SAVE. Selesai.
Posting Lebih Baru
Previous
This is the last post.

0 komentar:

Copyright © 2014 Saofi All Right Reserved